× -bahasa-

×

view_list1.png Portall   view_list1.png Artikel   view_masonry.png Galeri   view_grid.png Cerita   view_list2.png Video  
×
  • url:
×
×
×
7 0 0 0 0 0
7
   ic_mode_light.png

Pendorong Professional di Jepang

Kereta api menjadi angkutan penumpang massal yang populer di Jepang. Di kota Tokyo, kereta api melayani lebih dari 40 juta penumpang setiap harinya. Dilansir dari Amusing Planet, hampir separuh dari penumpang kereta api menggunakan kereta api bawah tanah yang melayani hampir ke semua pelosok kota Tokyo, Jepang.

Untuk melayani penumpang sebanyak itu, kereta bawah tanah akan datang setiap lima menit sekali. Bahkan pada jam padat penumpang, kereta akan mengangkut penumpang dengan jeda waktu dua hingga tiga menit sekali. Tak aneh bila, penumpang harus berdesak-desakan ke dalam gerbong.

Agar semua penumpang dapat terangkut ke dalam rangkaian gerbong kereta, diperlukan oshiya yang membantu penumpang masuk ke dalam gerbong. Profesi oshiya ini, dapat diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia menjadi petugas pendorong. Oshiya melakukan tugasnya dengan mendorong penumpang masuk ke dalam gerbong. Mendorong dalam arti yang sebenarnya, karena mengerahkan tenaga untuk memaksa penumpang masuk ke dalam gerbang sebelum pintu gerbong kereta api ditutup.

Dikutip dari laman Japan Reference, para oshiya ini pertama kali dikenal di Shinjuku Station, Tokyo. Mereka adalah mahasiswa yang bekerja paruh waktu, yang bertugas mengatur penumpang. Namun pada saat padat penumpang, staf stasiun turut mengatur dan mendorong penumpang masuk ke gerbong.

❮ sebelumnya
selanjutnya ❯
ArtikelinfoduniaFakta UnikInformasi Menarik
+
<<
×
  • ic_write_new.png expos
  • ic_share.png rexpos
  • ic_order.png urutan
  • sound.png malsa
  • view_list2.png listHD
  • ic_mode_light.png light
× rexpos
    ic_posgar2.png tg.png wa.png link.png
  • url:
× urutan
ic_write_new.png ic_share.png ic_order.png sound.png view_list2.png ic_mode_light.png ic_other.png
+